Senin, April 28, 2025
BerandaPengabdian MasyarakatMesin Pengayak Arang Tempurung Kelapa dan Pemahaman tentang K3, Meningkatkan Produktifitas di...

Mesin Pengayak Arang Tempurung Kelapa dan Pemahaman tentang K3, Meningkatkan Produktifitas di UD. Arang Tempurung Blitar

UD Arang Tempurung Bapak Samsun yang beralamatkan di Desa Karanggayam RT 03 RW 03 kecamatan Srengat Kabupaten Blitar Jawa Timur merupakan usaha yang memproduksi arang tempurung kelapa dan tepung arang tempurung kelapa. Proses produksi arang tempurung yang dimiliki Bapak Samsun masih sederhana dimana proses pembakaran masih dilakukan di dalam lubang sumur. Pengayakan dilakukan berpindah-pindah sesuai dengan lokasi sumur yang berbeda dengan jumlah sumuran sekitar 12. UD Arang Tempurung mempunyai 5 orang karyawan, dengan demikian proses produksi dapat dilakukan setiap hari. Proses pembakaran dilakukan di dalam lubang sumur dengan diameter 1,7 meter dengan kedalaman 2 meter (gambar 1.1) dimana dalam sumur tersebut dapat menampung tempurung kelapa dengan kapasitas 1,5 – 2 ton dalam sekali proses pembakaran, dalam waktu 2 hari 2 malam.

Masalah yang dihadapi oleh UD Arang Tempurung Blitar adalah proses pengayakan menggunakan alat pengayak yang digerakkan dengan motor bakar, sehingga putaran yang diperoleh tidak konstan, selain itu motor bakan memerlukan perawatan yang baik agar motor bakar tersebut berfungsi dengan baik. Masalah berikutnya desain dan bahan dari pengayak yang terbuat dari bahan yang kurang tahan korosi, sehingga kurang dari setahun alat tersebut sudah keropos dan perlu perbaikan. Masalah ketiga yaitu alat pengayak belum dilengkapi dengan roda, sehingga ketika berpindah kelubang yang lain perlu 5 orang pria dewasa dan membutuhkan waktu yang relatif lama untuk memindahkan alat pengayak tersebut. Selain itu para pekerja juga belum mengunakan alat pelindung diri (APD) ketika bekerja sehingga rawan untuk terkena penyakit saluran pernafasan akibat lingkungan kerja yang polusif.

Menyelesaikan permasalahan tersebut, 3 Dosen Prodi Teknik Mesin, 1 Dosen Prodi Akuntansi dan 1 Dosen Prodi Manajemen Informatika PSDKU Polinema di Kota Kediri berinisiatif melakukan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat. Kegiatan tersebut dilakukan dengan membuat mesin pengayak arang tempurung kelapa dan memberikan pemahaman mengenai Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dasar kepada pemilik serta karyawan UD Arang Tempurung Blitar. Mesin pengayak dilengkapi dengan penutup atas sehingga pada saat mengayak debu tidak beterbangan dan meningkatkan polusi, selain itu, mesin pengayak dilakukan proses pengecatan agar lebih tahan terhadap korosi. Posisi Corong dirubah disamping sesuai dengan permintaan mitra. Gambar berikut menunjukkan mesin yang sudah selesai dibuat dan siap untuk diterapkan.

Mesin Pengayak Arang Tempurung kelapa siap digunakan

Setelah alat selesai dibuat tim PkM melakukan kegiatan sosialisasi. Materi sosialisasi yanG disampaikan meliputi detail dari komponen mesin, prosedur pengoperasian alat dan perawatan alat. Selain materi di atas, disampaikan pula materi pemahaman tentang keselamatan dan kesehatan kerja (K3). Dalam pelaksanaannya sosialisasi yang pertama dilakukan adalah terkait dengan K3 dan pembagian masker gas (seperti pada gambar) yang kemudian dilanjutkan dengan workshop pengoperasian alat.

Melalui program pengabdian pada masyarakat ini, produktivitas pada UD. Arang Tempurung meningkat karena mudahnya proses pengoperasian serta biaya operasional yang lebih rendah yaitu efisiensi waktu meningkat hingga 20% dan biaya setiap proses lebih hemat Rp. 6.000,-; penggunaan bahan tahan karat dapat memperpanjang umur pengayak sehingga biaya yang dikeluarkan untuk perawatan maupun pembuatan alat baru dapat dialihkan untuk keperluan yang lain; serta dari hasil sosialisasi dan monitoring disimpulkan bahwa pemahaman K3 pekerja UD Arang Tempurung meningkat.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN JAWABAN

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments

slot gacor slot bet 400 slot online https://sikerma.untirta.ac.id/ http://persebaran.dpmptsp.jatengprov.go.id/ https://dev.bandungkab.go.id/ https://orientasi.unud.ac.id/ https://aijsed.lppm.unand.ac.id/ https://said.bondowosokab.go.id/
https://psb.teknik.unmuha.ac.id/situs/nonton/ https://sso.untirta.ac.id/lee/ http://doktorkebijakan.fisip.unand.ac.id/wp-content/xnxx/ http://persebaran.dpmptsp.jatengprov.go.id/assets/x/
as1131 jp1131 bobabet